Kunci jawaban kelas 4 Semester II IPAS kurikulum merdeka - Aku Pelajar Pancasila
Kerjakan aktivitas berikut secara mandiri!
Amatilah daerah tempat tinggalmu, mayoritas masayarakat di daerahmu bekerja sebagai apa?
Menurutmu, apakah kekayaan alam yang ada di daerahmu memengaruhi jenis pekerjan tersebut?
Adakah perbedaan mayoritas pekerjaan masyarakat dahulu dan sekarang?
Menurutmu, apa dampak negatif dan positif dari perkembangan suatu daerah?
Apa peran yang dapat kamu lakukan untuk mendukung perkembangan daerahmu?
Mengapa kamu perlu melestarikan budaya asli daerahmu?
Ceritakan secara runtut menjadi satu paragraf dan kemukakan pendapatmu di depan kelas!
Jawab: Kebijaksanaan guru.
Uji Kemampuan
Tugas Proyek
Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan benar!
Uraikan sebab dari terjadinya proses akulturasi!
Jawab: Terjadinya proses akulturasi disebabkan oleh aktivitas kontak sosial dengan budaya lain yang berdampak pada munculnya proses akulturasi.
Tuliskan aspek-aspek apa saja yang terjadi pada proses akulturasi!
Jawab: Proses akulturasi mencakup berbagai aspek kehidupan, seperti bahasa, ilmu pengetahuan, teknologi, dan kesenian.
Apa yang dimaksud asimilasi?
Jawab: Asimilasi adalah suatu proses penggabungan dua kebudayaan berbeda menjadi suatu kebudayaan baru.
Apa pengaruh yang terjadi jika terjadi perkembangan suatu daerah?
Jawab: Perkembangan suatu daerah dapat memengaruhi kehidupan masyarakat. Mata pencarian penduduk dapat berubah seiring perkembangan daerahnya. Misalnya, daerah yang dahulu lahan pertanian atau perkebunan lalu berkembang menjadi kawasan industri. Umumnya sebagian penduduknya akan berganti profesi, dari petani menjadi karyawan pabrik.
Apa yang dimaksud akulturasi?
Jawab: Akulturasi adalah proses budaya dalam suatu masyarakat yang dimodifikasi dengan budaya lain.
Kerjakan tugas berikut secara mandiri!
1. Buatlah sebuah karya mengenai informasi daerah tempat tinggalmu! Informasi yang harus dicantumkan antara lain:
nama daerah;
letak daerah;
sejarah singkat daerah;
peninggalan bersejarah daerah;
kekayaan daerah;
pekerjaan mayoritas masyarakat;
produk unggulan daerah; serta
ajakan menjaga dan melestarikan budaya daerah.
Kamu dapat menambahkan gambar semenarik mungkin pada karya yang akan kamu buat.
Kumpulkan kepada guru sebagai hasil penilaian!
Jawab: Kebijaksanaan guru.
Aku Pelajar Pancasila
Setelah mempelajari materi cerita tentang daerahku, sebagai manusia Indonesia yang beriman dan mengamalkan Pancasila, kita diharapkan mampu membentuk karakter yang lebih bermutu. Sebagai refleksi diri, silahkan isi tabel berikut ini tanda centang (√) sesuai dengan keadaan sebenarnya.
No | Karakter yang Diharapkan | Mampu | Belum Mampu |
1. | Mencintai keunikan yang ada di daerahnya. | ||
2. | Menjaga peninggalan-peninggalan sejarah yang ada di daerahnya. | ||
3. | Berpikir kritis dan senantiasa ingin mencari tahu tentang keunikan yang ada di daerahnya. | ||
4. | Terbiasa melakukan kerja, baik secara mandiri maupun secara kelompok. | ||
5. | Menggali potensi diri dan mencari ilmu pengetahuan tentang keunikan yang ada di daerahnya dengan semangat. | ||
6. | Peduli terhadap lingkungan terutama tentang kekayaan alam yang ada di daerahnya. | ||
7. | Hormat dan patuh pada guru. | ||
8. | Mensyukuri kekayaan alam dan keunikan daerahnya. |
Apakah kamu sudah memiliki karakter tersebut? Apa yang menjadi penghambatmu untuk menjadi pribadi yang berkarakter? Sebaiknya mulailah dari diri sendiri, mulai dari hal kecil, dan mulai dari sekarang untuk membentuk karakter diri menjadi pribadi yang lebih berkualitas.
Jawab: Kebijaksanaan guru.
Posting Komentar